Penerapan Sanksi Pelanggaran Parkir Nomor : TR-153/IV/2022
Pengumuman Pengumuman

Penerapan Sanksi Pelanggaran Parkir Nomor : TR-153/IV/2022

Sabtu, 23 April 2022
Penerapan
Penerapan Sanksi Pelanggaran Parkir
 
Nomor : TR-153/IV/2022
 
Bapak/Ibu Penghuni
Di Apartemen Taman Rasuna 
 
Berdasarkan Surat Keputusan Pengurus Perhimpunan Pemilik dan Penghuni Satuan Rumah Susun Apartemen Taman Rasuna (P3SRS ATR) pada 2 Januari 2020 Nomor : 02/P3SRS ATR-SK/Penerapan Sanksi Pelanggaran Parkir/I/2020 maka dengan ini kami selaku BPATR memberlakukan Penerapan Sanksi Terhadap Pelanggaran Parkir Mobil di Apartemen Taman Rasuna.
 
Dalam surat keputusan tersebut, menetapkan BPATR sebagai pihak yang diberikan kewenanganan untuk menerapkan sanksi terhadap pelanggaran ketertiban di area parkir mobil berupa pemborgolan dan/atau denda sebesar Rp. 500.000,- (lima ratus ribu rupiah) per hari. Pelanggaran yang dimaksud, meliputi :
 
1. Mobil yang parkir pada lot milik orang lain atau tidak sesuai lotnya; 
2. Mobil yang parkir sembarangan atau melewati garis pembatas lot; 
3. Mencuci mobil di area parkir;
4. Parkir dengan mesin yang dihidupkan lebih dari 15 (lima belas) menit;
5. Bermalam di dalam mobil yang berada di area parkir; 
6. Menimbulkan suara bising di area parkir yang mengganggu kenyamanan penghuni;
 
Kami juga menghimbau kepada Bapak/Ibu untuk dapat melakukan registrasi lot parkir kendaraan lainnya (maksimal 5 kendaraan). Serta jika memiliki lot parkir yang terpakai oleh mobil lain, dapat parkir mobilnya di lot khusus (drop off) untuk sementara waktu dan untuk segera melapor ke Posko Security Apartemen Taman Rasuna.
 
Untuk melakukan registrasi lot parkir Bapak/Ibu dapat mengakses tautan G-Form berikut : https://shorturl.at/juIU3
Atau apabila ada yang ditanyakan, silakan menghubungi ATR Chanel https://wa.me/+628111081257.
 
Keputusan ini mulai berlaku tanggal 1 Mei 2022 dan akan diperbaiki jika terdapat kekeliruan didalamnya.
 
Demikian pemberitahuan dari kami
 
Terima kasih
Jakarta, 23 April 2022
 
Badan Pengelola Apartemen Taman Rasuna
Pusat Bantuan Apartemen Taman Rasuna
Instagram Apartemen Taman Rasuna